logo Minggu, 28 Mei 2023

Lelang Kendaraan Barang Milik Negara BIB Lemabng

Terakhir Diperbaharui pada : Minggu, 28 Mei 2023 ~ Dilihat 1428 Kali


Berdasarkan surat dari Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bandung Nomor : S-885/WKN.8/KNL.0105/2019 tanggal 20 Juni 2019 perihal Penetapan Hari dan Tanggal Lelang, Balai Inseminasi Buatan Lembang Kementerian Pertanian melalui perantaraan KPKNL Bandung, akan melaksanakan lelang penghapusan Barang Milik Negara (BMN) tanpa kehadiran peserta lelang dengan cara penawaran melalui internet (E-Auction)

Negara berupa :

No

URAIAN BARANG

HARGA LIMIT (Rp)

UANG JAMINAN (Rp)

1

Toyota Type LF.80 LGX No.polisi D 1124 U ex D 1717 S ex D 1222 N Tahun Pembuatan 1999 Warna Biru Metalik (STNK & BPKB Lengkap)

     54.699.000

27.000.000

2

Toyota Type KF.70 LX No.polisi D 1333 U ex D 1333 S Tahun Pembuatan 2000 Warna Biru Metalik (STNK & BPKB Lengkap)

      32.904.000

16.000.000

3

Toyota KF 80 MB. Penumpang Nopol D 1235 U ex D 1444 U ex D 1444 S Tahun Pembuatan 2003 Warna Hitam (STNK & BPKB Lengkap)

      45.137.000

22.500.000


Lelang akan dilaksanakan pada :

 

- Hari dan Tanggal

:

Kamis, 11 Juli 2019

- Batas Akhir Penawaran

:

11.00 WIB

- Alamat Domain

:

www.lelang.go.id

- Tempat Lelang

:

Balai Inseminasi Buatan Lembang

Jl. Kayu Ambon No.78 Lembang, Kab. Bandung Barat

- Penetapan Lelang

:

Setelah Batas Akhir Penawaran

 

Dengan ketentuan sebagai berikut :

  1. Lelang dilaksanakan dengan penawaran secara tertulis tanpa kehadiran peserta lelang melalui internet (e-auction) dengan metode penawaran close bidding menggunakan internet yang dapat diakses pada alamat domain lelang.go.id

Tata cara mengikuti lelang e-auction dapat dilihat pada menu “Tata cara dan Prosedur” pada domain tersebut.

  1. Calon peserta lelang dapat berupa perorangan atau badan hukum. Calon peserta lelang mendaftarkan diri dan mengaktifkan akun pada lelang.go.id dengan merekam serta menggugah softcopy KTP, NPWP (ekstensi file .*jpg., *png.) dan nomor rekening atas nama sendiri (uang jaminan akan dikembalikan langsung ke nomor tersebut).
  2. Calon Peserta lelang yang bertindak sebagai kuasa dari badan hukum diwajibkan mengunggah : Surat Kuasa dari direksi, akta pendirian perusahaan dan perubahannya, dan NPWP perusahaan dalam 1 file.
  3. Peserta lelang wajib menyetor uang jaminan lelang harus sama dengan nilai yang telah ditentukan dan harus sudah efektif diterima oleh KPKNL Bandung selambat-lambatnya 1 (satu) hari kalender sebelum pelaksanaan lelang. Uang jaminan lelang disetorkan ke BNI dengan menggunakan Nomor Virtual Account (VA) masing-masing peserta lelang. Nomor VA akan dikirimkan secara otomatis dari alamat domain di atas kepada masing - masing peserta lelang setelah berhasil melakukan pendaftaran dan data identitas dinyatakan valid.
  4. Pemenang lelang akan diumumkan lewat e-mail masing - masing perserta;
  5. Pelunasan pembayaran lelang, paling lambat 5 (lima) hari kerja setelah pelaksanaan lelang. Apabila tidak dipenuhi maka dinyatakan batal dan wanprestasi serta Uang Jaminan disetorkan ke Kas Negara sebagai penerimaan lain-lain;
  6. Obyek lelang dijual dalam kondisi sesungguhnya dengan semua cacat dan kekurangannya. Kami menganjurkan peminat untuk melihat dan memeriksa obyek yang bersangkutan sebelum pelaksanaan lelang.
  7. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Balai Inseminasi Buatan Lembang, Jl. Kayu Ambon, Lembang, Kab. Bandung Barat pada hari & jam kerja atau telp. 022-2786222.
  8. Pengambilan obyek lelang yang dimenangkan oleh peserta lelang dilakukan pada hari dan jam kerja.
  9. Syarat-syarat lain ditentukan pada saat lelang.

 

NB : Hati-hati terhadap modus penipuan yang mengatasnamakan pegawai KPKNL Bandung atau Karyawan BIB Lembang. Segala urusan keterkaitan dengan lelang ini agar mendatangi KPKNL Bandung/Pemohon

KOMENTARI TULISAN INI